Usaha Tanpa Modal, ada gak ya...?
Mungkin sebagian orang yang baru mau usaha bingung mau usaha apa, dan juga bingung mau mikirin modal, bisa saja dia mencari di internet dengan keyword "usaha tanpa modal" atau "usaha modal kecil" atau "usaha sampingan" atau "bisnis sukses" atau "cari usaha".
Jika saja kita berpikir sejenak, tidak ada usaha yang tanpa modal, semuanya menggunakan modal hanya saja modal tidak selalu berupa uang. Banyak macam modal, modal ide, modal tenaga dan fikiran untuk bergerak melakukan usaha, modal kreatifitas.
Yang terpenting jika ingin berusaha jangan bertumpu saya tidak bisa usaha karna tidak punya modal uang, berpikirlah dengan akal kita bagaimana untuk bisa usaha walau dengan tanpa memiliki uang, dengan kecerdasan kita, pasti kita akan mendapatk modal uang walau tidak harus dari milik kita sendiri. Bisa saja dari orang lain, pinjaman dengan agunan, atau pinjaman dengan sistem bagi hasil keuntungn penjualan kepada investor selama kita masih menggunakan uang yang kita pinjam, semua bisa kita lakukan.
Atau juga anda bisa berusaha jual kaos dari desain anda sendiri, anda cukup mendesain dan menjual kaos dari desain anda, atau anda bisa membeli desain dengan teman anda kemudian anda jual kaos dari desain teman anda tersebut dengan margin yang sesuai dengan kebutuhan anda.
Salah satu caranya bisa saja anda menjadi reseller dropshiping, jadi anda tidak perlu menyetok baju yang belum tentu bisa habis cepat, tapi anda harus berpikir kreatif untuk bisa membuat perputarannya cepat namun juga dengan keuntungan yang mencukupi.
Anda bisa menjadikan usaha ini sebagai usaha pokok atau pun untuk usaha sampingan anda. Atau juga menjadi usaha mandiri.